Dengan kita mengenal flora yang dilindungi di Indonesia kita akan lebih bisa melestarikan dengan membiarkan flora tersebut tumbuh kembang dengan tidak melakukan pelanggaran hukum mengambil dan memanfaatkan tanpa izin resmi.
Berikut dipaparkan berdasarkan PP No. 7 Tahun 1999.
1. Anggrek Hitam / Coelogyne pandurata
Anggrek hitam adalah salah satu flora Indonesia yang hampir punah di
habitat aslinya. Populasi tanaman ini di habitat aslinya di propinsi
Kalimantan Timur, semakin langka karena banyak diburu untuk dijual ke
para kolektor anggrek. Selain tumbuh liar di Kalimantan jenis anggrek
ini juga tumbuh liar di Sumatera, Mindanao dan Semenanjung Malaya, Pulau
Samar Filipina dan Pulau Luzon.
2. Anggrek Larat / Dendrobium phalaenopsis fitzg
Anggrek larat merupakan flora yang dilindungi, habitatnya di propinsi
Maluku karena ditemukannya di pulau Larat, Tanimbar, Maluku maka
dinamakannya Angrek larat. Tanaman ini tumbuh pada karang-karang kapur
dan pohon-pohon yang mendapat sinar matahari yang cukup.
3. Bunga Sedap Malam / Polyanthus tuberosa
Bunga sedap malam adalah salah satu flora yang di lindungi di Indonesia,
tanaman ini merupakan flora yang termasuk tanaman berumbi dengan tinggi
0,5-1,4M. Tanaman hias ini asalnya dari Mexico.
4. Eboni / Diospyros celebica bakh
Eboni atau dengan nama lain yaitu kayu hitam. Kayu ini tergolong kayu
yang kuat dan juga awet, sehingga bernilai ekonomi tinggi. Populasi kayu
hitam ini semakin berkurang karena ekspoitasi yang berlebihan yang
menyebabkan keberadaanya semakin langka. Eboni ini merupakan flora
andemik Sulawesi
5. Padma Raksasa / Rafflesia arnoldi
Bunga raflesia merupakan flora Indonesia yang di lindungi pemerintah
karena kelangkaannya terlebih lagi orang banyak mengambil putik bunga yang
dimanfaatkan sebagai obat tradisional, ini merupakan salah satu ancaman
bagi pertumbuhan pupulasinya. Bunga ini disebut juga bunga bangkai
karena pada waktu mekar mengeluarkan bau busuk. Habitat bunga padma
raksasa atau raflesia ini tersebar di hutan pegunungan Jawa Barat,
sepanjang pantai selatan Jawa barat dan Jawa Tengah, Pulau Sumatera dan hutan dataran rendah Taman Nasional Meru Betiri
6. Pisang-pisang, Pulut-pulut / Kandelia candel (L) Druce
Tanaman flora Pisang-pisang, atau Pulut-pulut (Kandelia candel (L)
Druce) adalah flora yang termasuk dalam daftar flora yang di lindungi
pemerintah Indonesia. Habitatnya tersebar di Timur Laut Sumatera,
Kalimantan Barat dan Utara. India, Burma, Thailand, Indo Cina, Cina,
Taiwan, Jepang Selatan dan Malaysia.
STOP PELANGGARAN HUKUM dan MARI KITA LESTARIKAN BERSAMA !
Tidak ada komentar:
Posting Komentar